Pawon Sulung Restaurant Jogja Menu Makanan Ala Desa

Pawon Sulung Restaurant – Jika Anda berwisata ke Jogja dan ingin sekali mencicip olahan rasa rumahan, Anda wajib datang ke wisata kuliner yang satu ini. Apalagi Anda sudah merasa lelah berkeliling ke berbagai objek wisata baru di Jogja, sudah saatnya Anda beristirahat siang sembari menyantap makanan lezat pengunggah selera.

Terutama bagi Anda yang datang ke Jogja bersama rombongan keluarga, sudah pasti cari tempat makan yang leluasa dan makanan yang tak kalah lezat. Nah sangat tepat kalau Anda pergi wisata kuliner jogja di Pawon Sulung. Resto dengan sajian masakan khas rumahan ini memang bisa menjadi salah satu resto tujuan Anda berkuliner bersama keluarga. Di Pawon Sulung ini Anda akan menjumpai menu olahan khas rumahan dan tentunya bumbu khas masakan Jogja.

Tak hanya menarik dalam sajian menu saja, namun di Pawon Sulung ini, Anda bisa mengambil menu kembulan yang bisa Anda pesan bersama keluarga besar Anda. Kembulan berarti makan bersama. Dan seketika meja makan Anda akan disulap dengan daun pisang yang letaknya memanjang bersama lauk pauk nasi yang disajikan dengan menarik. Penasaran?

Lokasi Pawon Sulung Restaurant Jogja

Pawon Sulung ini letaknya tidak jauh dari pusat kota Jogja. Tepatnya di Condongcatur, Seturan. Untuk bisa mencapai ke sini, Anda hanya perlu waktu sekitar 25 menit kalau tidak macet. Lokasinya yang berada di pinggir jalan pun menjadikan tempat ini mudah ditemukan. Kalau masih bingung, Anda bisa membuka lokasi Pawon Sulung ini melalui aplikasi Google Maps yang lebih mudah jika Anda rental mobil innova reborn jogja lepas kunci.

Berwisata kuliner di Pawon Sulung membuat Anda merasa seperti makan masakan ibu. Sajian masakan rumahan khas kota Jogja akan tampil di sini. Anda bisa memilih sesuai dengan keinginan Anda. Mulai dari mangut lele, sayur lodeh, sayur asem, oseng kembang turi, oseng kembang papaya, iwak ikan asin, cumi, semua ada. Dan bumbunya pun sederhana sekali. Benar-benar masakan rumhan khas Jogja.

Dan uniknya lagi, di sini ada menu paketnya yang bisa Anda gunakan untuk makan rame-rame. Cocok sekali kan untuk santap keluarga. Apalagi kalau Anda pergi bersama nenek , kakek, pasti sangat berkesan bagi mereka. Harganya pun ramah dikantong, mulai dari 1000 – 300k rupiah.

menu makanan

Lalu, kalau Anda ingin merasakan makan kembulan, yang kalau kata orang Jogja berarti makan ramai-ramai dengan tangan, Anda bisa mencoba menu paket ini. Selain murah, Anda bisa lebih dekat dengan keluarga Anda dengan makan ala kembulan ini. Alas makannya pun bukan piring, namun daun pisang yang diletakkan membentang dari ujung meja. Lauk pauk dan nasi pun akan ditata sedemikian rupa oleh pelayan, dan Anda hanya tinggal menyantapnya dengan tangan. Sangat nikmat.

Mari singgah juga di resto: Gubug Makan Mang Engking Soragan Castle Jogja

Menu-menu khas masakan pedesaan dengan bumbu rumahan ini memang menjadi salah satu daya tarik untuk bersantap ria di Pawon Sulung. Dan, menu yang paling banyak dicari adalah menu iwak ikan asin, dan oseng cumi tinta hitam. Tampilannya pun benar-benar mengunggah selera. Pastikan kalau perut Anda memang muat banyak karena dijamin Anda pasti nambah nasi terus menerus.

Fasilitas di Pawon Sulung Restaurant Jogja

Jika Anda mencari rumah makan yang nyaman, adem ayem, ramah anak, langsung saja pergi ke Pawon Sulung. Di resto ini selain menyediakan toilet umum dan mushola, juga ada spot unik yang berisi interior pernak pernik jaman dulu, khas orang desa. Di salah satu sudut tersebut ada berbagai macam permainan tradisional jaman dulu. Anda pun bisa mengajak anak Anda untuk menyambangi sudut ruang tersebut. Selain bisa mencoba permainan jaman dulu, Anda bisa mengajak si kecil berfoto. Tak puas berpose biasa, Anda bisa menggunakan properti yang ada seperti topi anyaman bambu, dan baju adat Jogja yang disediakan di sampingnya.

Makan menu jamur sepuasnya di: Jejamuran

Lalu untuk fasilitas pelayannnya, di Pawon Sulung ini juga menyediakan meeting room yang bisa Anda sewa. Bagi Anda yang mempunyai acara khusus seperti gathering komunitas, buka bersama, acara ulang tahun, sangat bisa reservasi di Pawon Sulung ini. Kru mereka siap menyiapkan segalanya untuk keperluan Anda. Bahkan sudah banyak juga yang merayakan ulang tahun di Pawon Sulung ini.

Suasana di Pawon Sulung

Suasana di Pawon Sulung tak kalah asik dengan objek wisata di Jogja. Di sini, suasananya seperti berkunjung ke rumah simbah yang ada di Jogja. Bentuk restonya berupa joglo dengan bentuk teras yang luas dan nyaman. Perabotannya pun unik dan jadul.

fasilitas

Anda pun bisa memesan tempat duduk sesuai dengan jumlah rombongan Anda. Mau di teras depan, luar, atau di dalam rumah joglo. Semuanya bisa dan nyaman. Sembari mencicip makanan yang khas, Anda juga akan dibuat puas dengan suasanya yang sangat Jogja ini.

Bagaimana? Sudah mulai lapar? Langsung meluncur saja ke Pawon Sulung. Dan rasakan sensasi makan ala desa khas kota Jogja.

×

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× Hai, Payonesia?